^^Welcome to this Blog^^
Hope You can Enjoy it...
Thanks...

Saturday, March 19, 2011

Dance! Subaru

Dance Subaru (2009) Pictures, Images and Photos
Dance Subaru (2009). Image credit by aresckds
Some say I'm a loner.
Mana says I'm like a stray cat.
I don't mind to be a Loner cat.
I do mind that I have no choice.

Dance! Subaru (Dore! Subaru) adalah sebuah movie yang diadaptasi dari manga berjudul sama oleh Soda Masahito. Mengisahkan perjuangan seorang gadis yang bernama Miyamoto Subaru untuk menjadi ballerina profesional. Subaru kecil yang lincah sangat menyukai balet, begitu pula adik kembarnya Takuma. Kedua saudara kembar ini ingin belajar balet bersama-sama. Pada hari ulang tahun mereka Subaru memberikan hadiah pada Takuma sebuah orgol berebentuk boneka yang menari balet. Takuma sendiri ingin menghadiahkan anak kucing pada Subaru akan tetapi karena ayah mereka melarang memelihara kucing akhirnya hadiah tersebut tidak sempat diberikan pada Subaru. Anak kucing ini menuntun mereka menuju sebuah studio balet yang dimiliki oleh ibu teman mereka, Mana. Subaru dan Takuma berjanji untuk belajar bersama dan menjadi penari balet profesional. Takdir berkata lain, Takuma harus dirawat di rumah sakit karena penyakit kanker otak yang diturunkan dari ibunya. Dokter mengatakan Takuma mungkin akan mengalami hilang ingatan sesaat dan mungkin tidak akan bertahan. Di saat itu Subaru selalu menghibur Takuma dengan tariannya.

Seorang wanita paruh baya juga dirawat di kamar yang bersebelahan dengan Takuma dan memuji tarian Subaru. Bibi (oba-chan) itu berkata Subaru mempunyai bakat menjadi penari. Subaru begitu senang dan ingin memberi tahu ayahnya bahwa dia ingin ikut kursus balet di tempat Mana. Ayahnya menentang karena keadaan adiknya yang belum sembuh. Tanpa sadar Subaru mengatakan kalau ayahnya hanya memperhatikan Takuma saja dan sebaiknya Takuma menghilang saja. Takuma sedih mendengar ucapan kakaknya. Pada saat Subaru sedang latihan, keadaan Takuma menjadi kritis. Ketika Subaru pergi ke rumah sakit untuk menjenguk dia tak menemukan Takuma. Mana yang ikut membututinya mengajak Subaru untuk menarikan Giselle untuk diperlihatkan pada Takuma. Seorang perawat akhirnya menemukan Subaru dan memberi tahu padanya bahwa Takuma sedang kritis. Subaru menyusul ke ICU namun Takuma sudah tak terselamatkan.

Di saat pemakanam Subaru tak mampu mengikuti upacara hingga akhir. Di saat yang sama seekor kucing hitam muncul dan menuntun Subaru menuju sebuah klub tari. Ternyata pemilik klub ini adalah oba-chan yang ada di kamar sebelah ketika Takuma dirawat. Oba-chan ini bertanya apakah Subaru mau berdiri di atas panggung itu. Subaru ingin sekali mencobanya namun ternyata dia tak mampu menari ketika memandang seluruh audience dan hanya menangis. Oba-chan ini akhirnya memutuskan bahwa Subaru tak perlu lagi tampil di panggung kalo dia hanya bisa menangis. 

Beberapa tahun kemudian Subaru remaja ingin mencoba sekali lagi berdiri di panggung itu. Walaupun oba-chan terus melarangnya dia tetap ingin mencoba tampil kembali. Subaru mendapat ijin dari sang oba-chan untuk menampilkan Bolero-nya. Penampilan Bolero-nya mengesankan tetapi para pelanggan tidak menikmatinya karena mereka ingin klub ini menampilkan striptease. Oba-chan cukup terkesan dengan tarian Subaru, walaupun masih merasa Subaru harus belajar lebih giat lagi untuk menjadi profesional. Ternyata ada seorang balerina profesional yang melihat penampilan Bolero Subaru, balerina ini bernama Liz Park. Liz mendekati Subaru tanpa mengatakan dirinya adalah seorang balerina dan dia terpesona dengan tarian Subaru. 

Suatu hari Mana mengajak Subaru untuk mengikuti audisi untuk menampilkan Swan Lake. Sebenarnya tujuan Mana mengajak Sbaru karena dia ingin mempermalukan Subaru dan membuat Subaru merasakan kekalahan. Mana begitu cemburu pada bakat Subaru. Subaru memberi tahu oba-chan bahwa dia akan ikut audisi ini, oba-chan menentang karena kemampuan Subaru belum cukup untuk bisa lolos pada audisi. Oba-chan juga melarang Subaru untuk mengikuti jalur profesional. Menjadi profesional mungkin mudah akan tetapi begitu berada di atas seluruh teman akan menjadi saingan dan mungkin kita akan dijatuhkan. Seorang teman bisa saja menusuk pisau dari belakang. Subaru mengacuhkan nasehat dari oba-chan dan tetap mengikuti audisi. Pada tahap pertama Subaru dikritik habis-habisan oleh produsernya dan dia tidak layak untuk menari karena dia tidak mampu menyesuaikan gerakannya dengan yang lain. Subaru meminta waktu satu minggu dan akan menunjukkan dalam waktu itu dia mampu menyesuaikan gerakannya. Sada, sahabatnya di klub memberi tahu trik bahwa tarian berkelompok itu diperlukan pemahaman pada message in the air, kita harus mampu membaca gerakan yang lain dari air

Subaru mulai berlatih membaca message in the air dengan cara berjalan di jalan ramai memakai kaca mata hitam pekat yang membuatnya tak dapat melihat sekitar. Kejadian ini hampir membuatnya ditabrak truk, untung seorang pemuda bernama Kohei yang mengamati keanehan tingkah Subaru menggunakan kaca mata itu menolongnya. Kohei lalu mengajak Subaru mempelajari message in the air dengan mengikuti street dance si underground. Di sini Subaru belajar apa maksud dari message in the air. Liz Park juga muncul dan memberikan sedikit tips untuk melakukan street dance. Dari saran Liz, akhirnya Subaru menemukan feel dari message in the air. Kemudian Subaru menemui sang produser untuk memperlihatkan hasil latihannya. Dia lolo dan mendapatkan peran penting dalam Swan Lake sedangkan Mana hanya mendapat peran sampingan saja. Mana tetap berusaha tersenyum walaupun dirinya merasa tidak puas dan tidak adil

Pertunjukan Swan Lake dibuka dan Subaru memberikan banyak impression pada audience dan menarik. Liz yang melihat perkembangan Subaru yang cepat mengajak Subaru untuk mengikuti ballet competition di Shanghai. Liz juga mengajak Subaru untuk bergabung dengan dirinya di New York Ballet Club jika dia menang. Subaru menerima ajakan itu, sebenarnya Liz juga ikut kompetisi ini tanpa memberi tahu Subaru. Liz ingin membandingkan kemampuannya dengan Subaru sebagai rivalnya. Mana juga mengikuti kompetisi ini tanpa tahu Liz juga ikut serta dan tidak tahu pula bahwa guru balet yang menjadi pelatih Subaru adalah ayahnya. Ketika Subaru berangkat untuk mengikuti kompetisi, oba-chan menyuruh Subaru untuk mengubah tujuan dia menari, bukan untuk Takuma lagi namun oba-chan meminta Subaru menari demi dirinya sendiri. Subaru begitu sedih karena mungkin dia tak akan bisa bertemu lagi dengan oba-chan. Oba-chan sebenarnya menderita penyakit jantung dan dirinya ada pada saat kritis. Oba-chan tidak memberi tahu Subaru karena dia tak ingin mengekang anak itu dengan penyakitnya.

Subaru lolos tahap pertama tanpa tahu Liz merencanakan sesuatu, Mana yang mengetahui hal ini dan shock menemui Liz. Mana menyadari bahwa Liz menganggap Subaru bukan sebagai sahabat melainkan rival. Setelah Subaru menyadari semuanya, dia tidak mundur dan berusaha tetap maju walau dikhianati sahabatnya. Kohei juga memberinya semangat dan akan datang menyaksikan kompetisi finalnya. Namun pada saat Subaru dinyatakan lolos dan menjadi finalis, oba-chan meninggal. Sada memberi tahu pelatih Subaru bahwa oba-chan meninggal. Subaru merasa aneh dan janggal ketika ia memandangi seekor kucing hitam, perasaan ketika Kazuma akan meninggal dirasakannya. Subaru segera menelpon Sada untuk menanyakan keadaan oba-chan. Subaru yang mengetahui kenyataanya sudah tak mampu lagi melanjutkan kompetisi. Dia tidak dapat menari lagi karena tiap kali dia menemukan alasan dia untuk menari seseorang yang berarti baginya selalu pergi. Pada saat itu apa yang akan dilakukan Subaru? Mampukah Subaru meneruskan kompetisi? Apakah Subaru menemukan tujuan barunya untuk terus menari? Silakan menyaksikan movie-nya :)

Dance Subaru- Jap Pictures, Images and Photos
Dance Subaru- Jap. Image credit by buddhasparxxx
Subaru diperankan oleh Kuroki Meisa yang ternyata bisa menari balet, wah keren. Saya tak menyangka Kuroki bisa menari balet. Liz Park sendiri diperankan oleh artis Korea bernama Go Ara. Di sini para personil Dong Bang Shin Ki juga mendapat kesempatan tampil sebentar sebagai cameo untuk menampilkan lagu. Salah satu lagu DBSK yang berjudul Bolero juga menjadi OST movie ini. Penampilan Kuroki benar-benar hebat saat ini, seperti bukan penari balet biasa. Movie ini benar-benar menyentuh, perjuangan Subaru untuk menemukan tujuan dirinya menari dan bagaimana perjuangan dia menjadi seorang profesional yang dimulai dari mulai menari di klub tari striptease. Manga-nya sendiri sudah tamat dan banyak yang mengatakan impression yang mendalam pada manga-nya.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...